Tips Atasi Sulit Buang Air Besar

September 19, 2019 | Kaifia

Susah buang air merupakan problem yang sering dialami banyak orang. Banyak yang menganggap sulit buang air besar hanya gangguan kecil yang dapat hilang sendiri atau hanya karena kurang serat, tetapi tahukah anda bahwa sulit buang air besar dapat merupakan tanda adanya “hal yang tidak beres“ pada saluran cerna anda.

Sulit buang air besar atau konstipasi dapat diartikan sebagai gangguan pada pergerakan saluran cerna bawah sehingga menimbulkan kesulitan dalam buang air besar atau frekuensi buang air besar yang berkurang. Frekuensi buang air besar pada tiap individu sangat bervariasi dan individual sehingga sembelit hanya dapat dinilai oleh si penderita berdasarkan frekuensi buang air besar biasanya.  Seringkali sulit buang air besar dapat sembuh sendiri atau hanya karena perubahan jenis makanan yang dimakan, tetapi sembelit juga dapat merupakan bagian dari penyakit atau kelainan yang timbul pada saluran cerna bawah.

Saluran cerna bawah terdiri dari usus halus bagian bawah, usus besar, dan dubur, sehingga bila ada gangguan pada salah satu bagian di atas maka gejala sulit buang air besar dapat muncul.

Pengaturan pergerakan saluran cerna bawah sebagian besar diatur oleh system saraf di luar kontrol sadar manusia kecuali bagian dubur yang dapat diatur secara sadar.  Berikut beberapa tips agar terhindar dari kesulitasn BAB

Konsumsi air putih yang cukup

Minumlah air putih yang sesuai kebutuhan tubuh Anda sebanyak 2 liter sehari. Untuk memenuhi kebutuhan ini, Anda dapat membawa botol yang berisi air putih kemana saja Anda pergi. Air putih memiliki manfaat yang luar biasa terhadap berbagai macam penyakit serta dapat menjaga kesehatan tubuh Anda.

YesDok Ads

Konsumsi makanan yang kaya serat

Mengkonsumsi makanan yang mengandung serat tinggi dan sesuai dengan kebutuhan tubuh. Sayuran hijau dan buah-buahan mempunyai peranan penting bantu atasi sulit buang air besar. Mengkonsumsi makanan yang mengandung banyak serat setiap hari Anda buang air besar secara lancar.

Olahraga yang cukup

Selain cara di atas, Anda juga harus melakukan olahraga teratur karena sangat penting bagi kesehatan tubuh. Bisa juga Anda melakukan olahraga yang ringan seperti jalan kaki atau melakukan kegiatan sehari-hari.

(Foto: cmgdoctors.com)

 

YesDok Ads