Timbulnya Ruam Kulit Akibat Kecemasan

October 20, 2021 | Kaifia

Ruam kulit

Gangguan kecemasan umum merupakan salah satu kondisi kesehatan mental yang ditandai dengan rasa kekhawatiran dan ketakutan yang luar biasa sehingga kondisi tersebut dapat menghambat penderitanya dalam melakukan aktivitas keseharian tertentu akibat ketakutannya.

Rasa cemas yang berlebihan bisa meningkatkan pelepasan bahan kimia tertentu dalam tubuh yang kemudian menghasilkan reaksi fisik. Hal ini dapat menyebabkan ruam kulit yang disertai dengan gatal-gatal.

Belajar untuk mengendalikan rasa cemas tersebut bisa membantu mencegah Anda dari gejala-gejala fisik tertentu termasuk ruam kulit.

Penelitian telah menemukan bahwa kecemasan kronis mampu meningkatkan respons sistem saraf simpatik terhadap stres. 

Respon ini melepaskan histamin, zat kimia yang dilepaskan oleh sel darah putih untuk merespon cedera, peradangan atau reaksi alergi.

Peningkatan pelepasan histamin dapat menyebabkan ruam dan gatal-gatal.

Gejala 

YesDok Ads

Area tubuh yang terkena oleh ruam ini akan membuat seseorang terasa gatal-gatal dan bengkak. 

Biduran juga bisa muncul sebagai pembengkakan yang berkembang di satu area pada tubuh. Bagian yang bengkak ini mungkin bisa hilang namun akan muncul di tempat lain.

Anda juga mungkin alami kesemutan atau sensasi terbakar saat menyentuh area yang terkena.

Disamping gejala ruam, seseorang juga akan mungkin alami kadar stres dan cemas yang tinggi. Gejala kecemasan termasuk

  • Merasa gelisah dan tegang
  • Mudah tersinggung
  • Merasa ketakutan bahkan dalam situasi yang umumnya tidak ada ancaman
  • Mengantisipasi kejadian buruk akan terjadi
  • Kewaspadaan yang berlebihan

Pengobatan

Pengobatan topikal dapat membantu meredakan gejala dan mengurangi keparahan ruam pada kulit. Obat antihistamin bekerja untuk memblokir respon histamin dalam tubuh dan mencegah gatal-gatal. 

Selain itu, menerapkan kompres dingin pada ruam juga bisa membantu meredakan gejala. Sedangkan pengobatan jangka panjang meliputi pengelolaan rasa cemas berlebihan. Beberapa perubahan gaya hidup dan mekanisme koping mampu membantu Anda belajar mengelola rasa cemas, hal tersebut termasuk

  • Latihan pernapasan
  • Meditasi secara rutin
  • Tingkatkan asupan diet yang sehat
  • Olahraga teratur
  • Tingkatkan kualitas tidur
  • Memahami pemicu rasa cemas dan khawatir
  • Berbicara kepada orang terdekat
YesDok Ads