Sepatu Pintar Ini Punya Fitur Kesehatan Mirip Apple Watch

May 06, 2019 | Helmi

Apple Watch Series 4 memiliki fitur bawaan yang mampu mendeteksi jika penggunanya terjatuh secara tiba-tiba. Jika pengguna tidak memberikan respon, maka jam tangan pintar tersebut akan mengubungi bantuan pada pihak medis.

Sejauh ini Apple Watch masih menjadi salah satu dari sedikit perangkat yang menawarkan fitur kesehatan semacam ini. Namun tmapaknya perusahaan induk Google, Alphabet, ingin mengeksplorasi teknologi yang sama, yang diadopsi pada sepasang sepatu.

Alphabet dikabarkan tengah mengerjakan sebuah prototipe sepatu pintar yang dapat melacak biometrik penggunanya dan salah satu fitur dari sepatu pintar tersebut adalah mampu mendeteksi jika penggunanya jatuh.

Tidak sampai disitu, sepatu tersebut juga dikatakan sanggup membaca gerakan pengguna, serta bobot yang dimiliki, sehingga kenaikan berat badan yang tiba-tiba dapat diartikan sebagai tanda meningkatnya cairan dalam tubuh yang bisa menjadi indikasi terjadinya gagal jantung kongestif.

YesDok Ads

Sayangnya sepatu pintar ini masih dalam tahap pengembangan, sehingga masih butuh waktu untuk menantikannya beredar di tengah masyarakat.

Mengingat teknologi semacam ini sudah dirasakan manfaatnya saat ditanamkan di Apple Watch, bahkan hingga bisa menyelamatkan nyawa seseorang, maka bukan tidak mungkin untuk menerapkannya di aksesoris pakaian lainnya.

(Foto: Ubergizmo.com)

YesDok Ads