Mengenal Apa itu Asthenia dan Penyebab yang Mendasarinya

May 08, 2021 | Kaifia

Seorang sedang kurang tidur

Istilah asthenia mungkin terdengar asing bagi orang awam tetapi dalam dunia medis asthenia disebut dengan rasa kelelahan. Kondisi ini dapat berpengaruh pada beberapa area tubuh atau mungkin terhadap sekujur tubuh secara keseluruhan.

Asthenia tidak termasuk penyakit namun hal tersebut adalah tanda umum dari berbagai kondisi medis akut dan kronis. Asthenia juga bisa disebabkan oleh efek samping dari pengobatan tertentu.

Ketahuilah penyebab mengapa asthenia bisa terjadi!

Penyebab

Berikut adalah beberapa penyebab asthenia bisa menyerang 

Kekurangan tidur

Kurangnya tidur yang cukup dapat menyebabkan kelelahan dan berdampak negatif pada kesehatan secara keseluruhan.

Cobalah untuk usahakan diri dengan tidur sekitar 7 hingga 8 jam setiap malam dan pergi tidur dan bangun dalam waktu yang sama setiap harinya.

Penuaan 

YesDok Ads

Seiring bertambah usia, seseorang akan kehilangan kekuatan dan jaringan otot secara bertahap-tahap. 

Akibat kehilangan kekuatan pada otot, hal tersebut bisa menyebabkan asthenia.

Efek samping pengobatan

Obat-obatan tertentu juga bisa menyebabkan efek samping seperti rentan merasa lemah dan kelelahan.

Obat-obatan yang mampu berpengaruh pada kondisi tersebut yaitu antara lain:

  • Antidepresan
  • Obat untuk mengendalikan tekanan darah tinggi
  • Obat kemoterapi
  • Obat untuk meredakan gejala kecemasan
  • Obat penurun kolesterol tinggi

Gejala asthenia bisa berupa rasa lemah sekujur tubuh sehingga sulit untuk melakukan aktivitas keseharian.

Mencegah asthenia tidak selalu bisa menjadi hal yang mudah namun dengan menerapkan pola hidup yang seimbang bisa menurunkan faktor risiko yang bisa menyebabkan asthenia.

Dalam beberapa kasus, asthenia bisa hilang dengan sendirinya tetapi apabila gejala terjadi secara terus menerus, penting untuk berkonsultasi ke dokter terkait hal tersebut.

YesDok Ads