Diet
+1

Makanan Ini Mengundang Lapar Lebih Cepat Datang

May 12, 2020 | Claudia

Sereal

Wajar memang jika rasa lapar menyerang saat berpuasa. Akan tetapi, tentu akan sangat mengganggu jika rasa lapar terus datang tanpa bisa ditahan, padahal, jam berbuka masih lama. Coba ingat-ingat, tadi sahur, Anda makan apa?

Beberapa makanan dan minuman nyatanya dapat memancing rasa lapar untuk terus datang. Rasa lapar ini sangat mengganggu dan sulit tertahankan, padahal Anda tengah menjalani puasa. Oleh sebab itu, Anda perlu mengetahui makanan apa saja yang dapat menyebabkan hal ini, sehingga Anda bisa menghindari konsumsinya saat sahur maupun saat berbuka.

Berikut merupakan beberapa makanan yang mudah memancing rasa lapar dan sebaiknya tidak dikonsumsi selama sahur atau berbuka:

Nasi

Nasi memang menjadi makanan sehari-hari bagi banyak orang. Sayangnya, konsumsi nasi yang tinggi karbohidrat dan pati dapat membuat rasa lapar lebih cepat datang. Jika tak ingin terganggu dengan rasa lapar yang cepat datang, gantilah nasi putih Anda dengan nasi merah.

Roti dan selai

Roti berlapis selai mungkin menarik nafsu makan Anda, sayangnya, mengonsumsinya hanya akan membuat Anda lebih cepat merasa lapar. Ini akibat kandungan karbohidrat dan lemak di dalamnya yang dapat menurunkan kadar gula darah, sehingga membuat Anda lebih mudah lapar dan sulit tertahankan.

YesDok Ads

Sereal

Saat terburu-buru makan sahur karena terlambat bangun tidur, banyak orang mengandalkan sereal yang cepat saji. Akan tetapi, kebanyakan sereal sangat tinggi karbohidrat dan gula, yang kemudian menyebabkan penurunan signifikan terhadap kadar gula darah dan membuat rasa lapar lebih cepat datang.

Smoothies

Smoothies buah memang sehat, tapi jika Anda menambahkan terlalu banyak gula ke dalam smoothies Anda, ini akan membuat Anda lebih energik dan kenyang hanya untuk sesaat. Setelah beberapa saat, smoothies yang Anda konsumsi dapat menurunkan kadar gula darah, sehingga menimbulkan rasa lapar yang tak tertahankan.

Cokelat

Mengonsumsi cokelat susu juga tidak disarankan, apalagi saat sahur. Ini karena konsumsi cokelat susu dapat menyebabkan ketidakseimbangan pada kadar gula darah, yang kemudian menyebabkan rasa lapar yang sulit ditahan.

(Pixabay/Aline Ponce)

YesDok Ads