Jenis Gerakan Yoga bagi Penderita Kecemasan

December 20, 2021 | Kaifia

Yoga

Banyak orang yang menggunakan yoga untuk membantu mengatasi kecemasan mereka. Ada beberapa bukti yang menunjukkan bahwa hal ini bermanfaat terutama bagi penderita gangguan kecemasan dan gangguan obsesif kompulsif. 

Dokter percaya bahwa aktivitas fisik termasuk yoga berkemampuan untuk mengendalikan gejala kecemasan.

Anda mungkin menemukan beberapa titik dimana Anda fokus terhadap pernapasan dan kemampuan Anda untuk melakukan setiap pose yang dapat membantu menenangkan pikiran negatif serta meningkatkan suasana hati secara keseluruhan. 

Berlatih satu atau dua gerakan yoga hanya dalam beberapa menit dalam sehari berdampak besar bagi kesehatan tubuh.

Menurut Mental Health America, Yoga baik untuk hampir setiap orang. Jenis aktivitas fisik ini bisa memiliki efek positif bagi orang dengan kondisi kesehatan mental, termasuk

  • Gangguan kecemasan
  • Skizofrenia
  • ADHD (Attention Deficit Hyperactivity Disoder)
  • Gangguan stres pasca trauma

Gerakan yoga bagi penderita kecemasan

Berikut adalah beberapa contoh gerakan yoga khusus bagi orang dengan gangguan kecemasan

YesDok Ads

Satyananda

Gaya yoga ini mencakup gerakan secara lembut, relaksasi secara mendalam dan meditasi. Bentuk gerakan yoga ini sangat cocok bagi Anda yang baru memulai menerapkan kebiasaan untuk beryoga. Satyananda juga bisa membantu mengurangi stres.

Hatha yoga

Ini merupakan salah satu bentuk yoga yang paling populer. Mereka fokus pada pola pernapasan dan menahan pose dalam beberapa waktu. Hatya juga cocok dan efektif diterapkan untuk para pemula. 

Power yoga 

Jenis yoga ini bisa melibatkan lebih banyak gerakan secara intens. Mereka berkonsentrasi pada kebugaran dan relaksasi.

YesDok Ads