Ini Manfaat yang Anda Dapat, Jika Tidur Lebih Cepat

February 12, 2020 | Claudia

Tidur

Padatnya kegiatan dan sibuknya aktivitas, membuat kita menyepelekan waktu tidur. Kebiasaan kerja lembur, atau sesederhana terus menerus mengakses media sosial, membuat Anda lupa bahwa Anda dan tubuh Anda harus tidur!

Menyepelekan tidur merupakan awal dari banyak masalah di tubuh Anda. Terlalu banyak begadang sehingga memiliki waktu tidur yang kurang akan menyebabkan banyak penyakit, seperti obesitas, hipertensi, diabetes, dan bahkan masalah kesehatan mental.

Sebaliknya, jika Anda mulai sadar akan pentingnya tidur yang cukup dan mulai membiasakan diri untuk tidur lebih cepat, maka akan ada banyak manfaat yang Anda rasakan. Ingin tahu apa saja? Berikut ulasannya:

Regenerasi

Jika Anda mulai berusaha untuk tidur lebih cepat secara rutin, maka hal pertama yang akan terjadi adalah kualitas tidur Anda yang akan semakin meningkat. Kualitas tidur yang baik, akan membantu tubuh meningkatkan kemampuan untuk dapat pulih dari kerusakan dan penyakit akibat stres atau faktor lainnya lebih cepat. Ini juga akan memberikan dampak yang baik bagi kulit, yakni kulit akan tampak lebih segar dan lebih muda dan semakin menunjang penampilan Anda.

Mencegah penyakit

Manfaat lain yang bisa Anda dapatkan jika membiasakan diri untuk tidur lebih cepat adalah, tubuh Anda akan terhindar dari risiko penyakit tertentu. Ini karena mendapatkan waktu dan kualitas tidur yang baik, akan meningkatkan fungsi kekebalan tubuh Anda.

Perasaan segar saat terbangun

Saat Anda tidur terlalu larut, ketika terbangun tubuh akan cenderung terasa lebih letih dan Anda akan merasa lebih mengantuk. Lain hal jika Anda membiasakan diri Anda untuk tidur lebih cepat, Anda akan mendapatkan waktu tidur yang cukup dan ini akan membuat Anda merasa lebih segar saat terbangun keesokan paginya.

Menjernihkan pikiran

Sebuah penelitian menemukan bahwa tidur lebih cepat akan memberikan dampak baik pada seseorang dengan meningkatkan kinerja dan kemampuan berpikirnya. Hal ini karena tidur lebih cepat dapat meningkatkan keterampilan kognitif dari seseorang.

(Foto: cnn.com)

YesDok Ads