Gejala Sakit Tenggorokan Akibat Gangguan Kecemasan

July 11, 2021 | Kaifia

Sakit tenggorokan.

Ketika seseorang merasa cemas, secara tidak sadar tenggorokan mereka akan terasa sakit. Kondisi ini bisa membuat seolah-olah mereka memiliki benjolan pada tenggorokan atau terasa mereka sedang tersedak.

Selain berpengaruh ke gangguan secara psikologis atau emosional, perlu kita ketahui bahwa sebenarnya gangguan kecemasan juga dapat memengaruhi kesehatan fisik Anda dalam berbagai cara dan sakit tenggorokan merupakan salah satu dari gejala fisik yang terkait gangguan kecemasan.

Terkadang, sensasi ini menyebabkan kecemasan yang lebih parah namun dengan menerapkan teknik-teknik untuk mengendalikan gejala kecemasan dan mengendurkan otot-otot tenggorokan.

Apabila sakit tenggorokan tersebut diakibatkan oleh rasa kecemasan, kemungkinan tingkat stres dan cemas akan meningkat dan seseorang bisa merasakan kadar stres emosional yang intens dan ketika rasa cemas tersebut telah mereda dan lebih tenang, sakit tenggorokan akan berkurang.

Berikut adalah beberapa tanda atau gejala bahwa sakit tenggorokan Anda disebabkan oleh kecemasan:

  • Otot tegang
  • Batuk
  • Bernapas melalui mulut 
  • Hiperventilasi 

Kondisi ini terjadi ketika adanya respons flight or fight terhadap stres. Ketika seseorang merasakan cemas, sistem tubuh akan bersiap untuk bekerja menghadapi ancaman. Hal tersebut melepaskan hormon stres dan membuat otot-otot menjadi tegang.

YesDok Ads

Menurut National Institute of Mental Health, normal untuk mengalami stres dari waktu ke waktu sesekali namun apabila seseorang mengalami gejalanya dalam setiap waktu, kemungkinan mereka mengalami gangguan kecemasan atau anxiety disorder. 

Kapan perlu ke dokter?

Kecemasan dan stres yang terjadi sesekali tidak perlu untuk periksa ke dokter terutama jika tidak menimbulkan gejala.

Namun, apabila gejala berikut ini sering terjadi pada Anda, penting untuk berkonsultasi dengan dokter

  • Memiliki gejala fisik yang mengkhawatirkan
  • Kecemasan mengganggu kemampuan Anda untuk beraktivitas sehari-hari
  • Alami kadar stres tinggi dan rentan terhadap serangan panik

Jika Anda khawatir bahwa sakit tenggorokan yang Anda alami tersebut mungkin disebabkan oleh kondisi lain, ada baiknya untuk memperoleh diagnosis sehingga bisa memulai perawatan yang tepat.

YesDok Ads