Era New Normal, Ini Cara Pencegahan Covid-19 di Transportasi Publik

June 06, 2020 | Aqiyu

transportasi umum

Di era new normal yang segera akan diterapkan, masyarakat dituntut untuk tetap bisa menjaga kesehatan dan kebersihan. Hal ini tentu bertujuan agar penyebaran virus corona tidak meluas dan kurva orang yang terjangkit segera menurun. Kehidupan new normal ini meminta Anda dan yang lainnya dapat berdampingan dengan virus ini sampai keadaannya benar-benar pulih.

Sehingga pengguna transportasi publik tidak luput dari perhatian. Karena bagaimana pun juga penyebaran virus ini bisa terjadi melalui transportasi umum. Disisi lain, pengguna transportasi publik ini jumlahnya tidak sedikit. Sebagian besar pekerja bahkan menggunakan transportasi publik sebagai alat transportasinya dari rumah ke tempat kerja dan lainnya.

Itu mengapa, protokol kesehatan pada transportasi publik pun harus diterapkan dan dijalankan sedisiplin mungkin. Adapun protokol kesehatan di transportasi publik pada era new normal ini sebagai berikut:

YesDok Ads

  • Membersihkan kendaraan menggunakan cairan disinfektan terutama pada bagian yang sering disentuh.
  • Bila Anda sedang mengalami flu, batuk atau pilek harus menggunakan masker. Sarankan pula hal ini bila Anda melihat penumpang yang terlihat sedang mengalami flu, batuk atau pilek.
  • Mengukur suhu tubuh dua kali sehari, sebelum dan sesudah berkendara.
  • Bila Anda merasa kondisi sedang tidak sehat, jangan memaksakan diri untuk tetap mengemudi dan segera periksakan kondisi Anda ke fasyankes.

Selain itu, Anda juga wajib menerapkan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) seperti selalu menjaga kebersihan dengan mencuci tangan menggunakan air dan sabun. Membuang sampah pada tempatnya, tidak merokok apalagi diruangan terbuka, tidak mengonsumsi NAPZA, tidak membuang ludah di sembarangan tempat, hingga hindari menyentuh area wajah yang tidak diperlukan.

Selalu menjaga jarak aman minimal 1,5 meter, juga dapat dilakukan sebagai salah satu langkah pencegahan penyebaran virus ini. Social distancing ini dipercaya ampuh dalam menekan angka penyebaran virus corona dibeberapa negara yang masyakaratnya disiplin dan patuh terhadap aturan yang berlaku.

(Foto: intelligent transport)

YesDok Ads