Efek Samping Air Diffuser

September 10, 2022 | Claudia

Efek Samping Air Diffuser

Air diffuser saat ini tengah menjadi tren, seiring populernya minyak esensial sebagai aromaterapi. Penggunaan air diffuser kemudian ikut marak, karena dinilai bisa membawa manfaat kesehatan, menenangkan pikiran, dan mengurangi stres. Namun selain manfaat, adakah efek samping air diffuser?

Sebelum mengetahui apa saja efek samping air diffuser, sudah tahukah Anda bahwa penggunaan air diffuser pun tak boleh terlalu lama? Penggunaan air diffuser disarankan hanya sekitar 30–60 menit. Selain itu, pastikan ruang tempat air diffuser digunakan, memiliki ventilasi udara yang baik.

Efek samping air diffuser bisa Anda rasakan jika air diffuser digunakan secara berlebihan. Beberapa risiko efek sampin air diffuser, yakni:

Infeksi saluran pernapasan

Infeksi mata

Pada dasarnya, penggunaan air diffuser untuk mengoptimalkan manfaat minyak esensial tergolong aman. Bahkan, ada beberapa manfaat yang bisa dirasakan, seperti:

Merelaksasi tubuh

Saat minyak esensial Anda hirup dengan bantuan air diffuser, ini bisa membantu memberikan efek relaksasi untuk tubuh Anda. Untuk itu, Anda bisa meletakkan air diffuser di kamar tidur untuk membantu agar Anda lebih mudah tertidur, atau bisa juga di atas meja kerja Anda, sehingga Anda bisa bekerja dengan pikiran yang lebih santai dan tidak stres.

Melancarkan pernapasan

Penggunaan air diffuser dengan minyak esensial, juga sangat baik untuk membantu mengurangi penyumbatan dan peradangan pada saluran pernapasan. Penggunaan air diffuser bahkan bisa mmebantu mengatasi alergi pernapasan, saat Anda berada di dalam ruangan.

Meningkatkan kualitas tidur

Efek relaksasi yang diberikan oleh minyak esensial dapat membantu Anda untuk lebih relaks, tenang, dan santai. Ini akan sangat berguna bagi Anda yang sering susah tidur, untuk bisa tidur lebih cepat dan lebih nyenyak. Minyak esensial lavender merupakan salah satu jenis minyak esensial yang paling optimal memberikan manfaat ini.

Meski banyak sekali manfaat yang bisa diberikan dari penggunaan air diffuser dan minyak esensial, namun Anda tetap perlu waspada akan efek sampingnya. Jika setelah pemakaian air diffuser Anda malah mengalami gejala alergi atau iritasi, segera hentikan pemakaian dan konsultasikan masalah Anda ke dokter untuk mendapat perawatan medis terbaik.

(Foto: sixtyandme.com)

YesDok Ads