Cara Mengatasi Kuku Hitam Akibat Olahraga Lari

May 09, 2021 | Iman

Kuku hitam

Jika Anda gemar olahraga berlari, memiliki kuku kaki menghitam seakan biasa menghantui. Kuku hitam atau hematoma subungual, sebenarnya adalah darah yang terkumpul di bawah kuku. Menurut dokter olahraga dari New York, Jordan Metzl, kuku hitam jika dibiarkan dapat jadi masalah kronis.

Penyebab paling umum dari kuku kaki hitam adalah trauma berulang, yang dapat diakibatkan oleh berlari atau memakai semua jenis alas kaki yang tidak pas. Rasa sakit akibat kuku hitam bisa seperti kaki Anda sedang terinjak, kondisi ini disebabkan darah yang mengumpul di bawahnya. 

“Kuku yang menghitam juga dapat disebabkan masalah lain seperti infeksi jamur, kutu air  yang menyebar,” ahli bedah podiatrik Jacqueline Sutera. Sutera menjelaskan, kondisi ini seperti adanya kotoran subungual zat putih berkapur yang melapisi dasar kuku dan membawa bau yang tidak sedap.

Melanoma subungual bentuk paling serius dari kanker kulit  juga dapat tumbuh di bawah lempeng bantalan kuku dan menyebabkan hiperpigmentasi pada kulit. Salah satu tanda yang tidak menyenangkan adalah perubahan warna yang melampaui warna asli kuku.
 
Mencegah Kuku Kaki Hitam

Kuku hitam lebih sering terjadi pada pelari yang berlari jauh atau dengan intensitas tinggi daripada mereka yang baru memulai. Namun, Anda dapat perlahan mencegahnya sebelum semua menjalan menjadi lebih buruk.

YesDok Ads

Para ahli menyarankan agar menjaga kuku kaki Anda tetap pendek, potong secara teratur. Kemudian cari sepatu yang cukup lebar sehingga kaki depan dengan nyaman di dalam sepatu tanpa membentur.

Dalam kasus ringan, kuku kaki yang menghitam tidak diperlukan perawatan serius. Tetapi dalam beberapa kasus, hematoma subungual dapat menyebabkan rasa sakit semakin banyak darah di bawah kuku Anda. Meskipun mungkin tergoda untuk mengubah warna kuku dengan cat kuku, hal ini dapat membuat kuku Anda sulit bernapas dan justru memperburuk kondisinya.

Cara Menyembuhkan Kuku Hitam

Jika kuku hitam robek dan menyebabkan cedera, tekan sampai pendarahan berhenti, oleskan salep antibiotik dan tutupi dengan perban untuk mencegah infeksi. Lakukan ini setiap hari setelah mandi sampai luka menutup bertahap, biasanya membutuhkan waktu sekitar satu hingga dua minggu.

“Dalam kasus kuku hitam yang luka, Anda akan sulit mengenakan sepatu. Hentikan dulu latihan dan kenakan sandal dengan bantalan yang nyaman tanpa membuatnya tergesek sensitif,” Metzl menambahkan.

YesDok Ads