Berbagai Manfaat Roti Gandum

April 01, 2019 | Dina

Roti gandum, kini mungkin tengah menjadi pilihan makanan penggantii nasi bagi banyak orang. Termasuk mereka yang tengah menjalani diet, untuk menurunkan berat badannya atau kebugaran tubuhnya.

Roti gandum di sini adalah roti yang terbuat dari gandum utuh dan kaya akan serat. Gandum utuh maksudnya adalah gandum yang masih memiliki benih, endosperma dan dedak. Ketiga lapisan ini membuatnya tinggi akan kandungan serat.

Saat ini jenis roti sudah sangat beragam, baik dari roti dengan kualitas yang mungkin kurang baik, hingga roti dengan kualitas yang sangat baik. Membeli rotipun sangatlah mudah, anda dapat memperolehnya dimanapun, hampir di setiap toko. Bahkan sudah merupakan tradisi, bahwa beberapa tukang roti menjajakan berbagai macam roti dengan cara berjualan berkeliling lingkungan perumahan.

Namun, disamping itu, roti gandum juga dibanjiri manfaat untuk kesehatan yang masih banyak orang tak ketahui. Apa saja manfaatnya? Berikut YesDok akan jabarkan:

  1. Meningkatkan Kesehatan Kulit dan Rambut

Manfaat kesehatan dari roti gandum termasuk meningkatkan kesehatan kulit. Kulit menjadi cerah dan sehat, Sedangkan kesehatan rambut, akan terlihat berkilau dan lebih halus. Hal itu dikarenakan roti gandum kaya akan vitamin B dan protein.

  1. Mencegah penuaan dini

Vitamin E merupakan salah satu vitamin penting dalam tubuh kita dan sebaiknya kita memenuhi kebutuhan vitamin E yang dibutuhkan oleh tubuh dalam sehari. Manfaat vitamin E untuk tubuh kita sangatlah banyak, dan kita bisa mendapatkannya dengan mengonsumsi roti gandum secara rutin.

 

Mencegah penuaan dini merupakan salah satu keuntungan yang kita dapat dari vitamin E ini yang berarti kulit kita akan jauh dari keriput, noda hitam, dan tentu saja terjaganya keelastisan dan kekencangan kulit.

  1. Melancarkan Pencernaan

Manfaat roti gandum untuk diet yang terakhir adalah memperlancar pencernaan. Tingginya kandungan serat pada roti gandum, yaitu sebanyak 6 gram tiap potongnya sangatlah efektif untuk memberi kita manfaat yang satu ini. Tentu saja manfaat serat untuk tubuh kita bukan hanya itu, manfaat lainnya yang bisa kita dapat antara lain adalah menurunkan berat badan ataupun meminimalisir risiko datangnya penyakit jantung dan kanker.

  1. Membantu produksi enzim di dalam tubuh dengan lebih optimal

Selain bermanfaat untuk kesehatan otot dan kekuatan tubuh, protein juga bermanfaat untuk membantu memproduksi sel-sel serta enzim-enzim yang penting di dalam tubuh kita.

  1. Aman dikonsumsi penderita diabetes

Anda yang memiliki penyakit diabetes, tidak perlu khawatir akan mengkonsumsi roti gandum. Berbeda dengan roti putih biasa, manfaat roti gandum untuk penderita diabetes memiliki indeks glikemik yang jauh lebih rendah. Membuatnya aman untuk dikonsumsi oleh para penderita diabetes, karena tidak akan meningkatkan kadar gula darah secara signifikan.

  1. Mencegah gejala Anemia

Roti gandum juga sangat baik untuk mencegah gejala-gejala anemia pada diri anda. beberapa gejala anemia, diantaranya adalah pusing, mual, mudah lelah dan mudah letih, lesu, lemas, dan juga tidak bersemangat dalam beraktivitas.

YesDok Ads

  1. Menurunkan kadar kolesterol

Penyakit kolesterol merupakan keadaan di mana tingkat kolesterol jahat melampaui kadar normal dan bisa menyebabkan penyakit lainnya, seperti stroke ataupun serangan jantung. Dengan mengonsumsi roti gandum secara rutin kita bisa meminimalisir datangnya penyakit ini karena biji-bijian yang terkandung di dalamnya yang menjaga kadar kolesterol tetap rendah.

 

Meminimalisir risiko kolesterol bukan hanya bisa dengan roti gandum, namun juga melalui berbagai bahan alami lainnya seperti yang kita tahu pada manfaat daun sambiloto untuk kolesterol dan manfaat daun kersen untuk kolesterol.

  1. Dapat mengurangi nafsu makan

Karena sifatnya yang mampu menjaga tingkat kekenyangan dalam waktu yang lama, maka roti gandum juga berdampak pada nafsu makan anda. konsumsi roti gandum dapat menahan nafsu makan, hal ini disebabkan oleh sifat roti gandum yang dapat menahan rasa kenyang menjadi lebih lama dan juga mencegah munculnya rasa lapar.

  1. Pola makan yang lebih teratur

Kabar gembira untuk pencinta ngemil. Dengan mengkonsumsi roti gandum bisa menjadi solusi yang tepat untuk Anda. Roti gandum mengandung energi yang mencapai 248 kalori dan hal ini lebih besar daripada kalori yang terkandung pada nasi maupun mie.

 

 Bukan hanya kandungan kalori yang membuat kita tidak mudah lapar, namun juga kandungan serat yang tinggi pada roti gandum. Manfaat serat sangat bisa kita dapat dari roti gandum karena roti gandum 100% terbuat dari tepung gandum dan enam kali lipat lebih banyak daripada kandungan serat yang terdapat pada roti putih.

  1. Mengatasi depresi

Ternyata rutin mengonsumsi roti gandum juga bisa lho mengatasi depresi, mengapa? Karena roti gandum dapat meningkatkan produksi hormon serotonin dalam otak, sehingga dapat mengurangi gejala depresi.

 

Meski roti gandum memiliki banyak manfaat untuk kesehatan, namun juga jangan terlalu berlebihan mengonsumsinya, karena mengonsumsi roti gandum terlalu banyak dapat menyebabkan tingginya asupan sodium dalam tubuh

 

YesDok Ads

Related Tags