Bahayanya Sering Menahan Buang Air Kecil

March 13, 2020 | Iman

Toilet

Keinginan buang air kecil atau kencing selalu datang tiba-tiba. Kondisi menyebalkan ini kadang hadir di saat penting dan membuat kita mengabaikan dan menundanya. Lantas apakah ini berbahaya?

Kandung kemih manusia yang sehat dapat menampung antara 400 hingga 500 mililiter urin atau sekitar 2 gelas sebelum mencapai kapasitas. Meskipun normal bagi kebanyakan orang untuk menahan keinginan untuk buang air kecil dari waktu ke waktu, namun sebuah penelitian menyatakan hal ini dapat berbahaya jika menjadi kebiasaan rutin. 

Menahan keinginan keluarnya air seni dapat menyebabkan kerusakan serius pada kandung kemih Anda. Berikut beberapa bahaya jika Anda terlalu sering menahan kencing secara rutin.

1. Inkontinensia Urin

Penting untuk dipahami bahwa jika Anda tidak buang air kecil secara teratur, kandung kemih dapat melemah. Akibatnya, Anda dapat mengalami inkontinensia urin. Kondisi ini menyebabkan kebocoran urin yang tidak disengaja.

2. Infeksi Saluran Kemih

Jika Anda sudah terbiasa menahan kencing secara teratur, itu dapat menyebabkan infeksi saluran kemih (ISK) karena bakteri dapat mulai berkembang biak. Maka diri dipastikan sangat rentan terhadap infeksi saluran kemih. Bahkan lebih dalam risikonya jika seseorang kurang cukup terhidrasi.

Jika Anda cenderung menahan kencing, periksa tanda dan gejala ISK berikut ini:

-Sensasi terbakar yang tajam saat Anda buang air kecil

-Urin tidak berwarna atau berdarah

YesDok Ads

-Nyeri di perut bagian bawah

-Urin berbau busuk 

3. Kandung Kemih Meregang

Saat Anda terbiasa menahan kencing untuk jangka waktu yang lebih lama, ini bisa menyebabkan kandung kemih Anda meregang. Kondisi ini membuat Anda mengalami kesulitan keinginan kencing yang konstan.

4. Retensi Urin

Jika Anda tidak buang air kecil secara teratur dan menahan air seni yang keluar, itu juga dapat menyebabkan retensi urin. Sebuah kondisi di mana kandung kemih Anda tidak dapat mengosongkan sepenuhnya karena tersumbatnya aliran urin yang bebas melalui kandung kemih dan uretra.

Berapa Kali Idealnya Buang Air Besar?

Frekuensi mengunjungi toilet sebenarnya bervariasi dari orang ke orang. Pada orang sehat umumnya buang air kecil empat hingga sepuluh kali dalam sehari, dan rata-rata enam sampai delapan kali dalam satu hari.

(Foto: medicalnewstoday)

YesDok Ads