Awas, Kondisi Kaki juga Bisa Cerminkan Masalah Serius

February 03, 2020 | Claudia

Kaki

Kaki merupakan salah satu bagian tubuh yang juga sering kita gunakan, selain tangan. Akan tetapi, karena letak kaki yang berada di bawah, kita jadi sering menyepelekan kondisinya. Padahal, kondisi kaki kita bisa memberitahu lebih mengenai kondisi sebenarnya yang terjadi dalam tubuh kita.

Kaki, dapat menunjukkan beberapa kondisi kesehatan yang serius, seperti diabetes, kekurangan gizi, dan lain-lain. Terdapat banyak sendi, otot, ligamen, tendon, jaringan saraf, dan pembuluh darah yang terhubung langsung dengan jantung, otak, dan sumsum tulang belakang, dalam kaki kita.

Jika Anda memiliki masalah pada kaki yang sulit untuk diatasi, maka ini bisa menjadi pertanda dari suatu kondisi lain yang lebih serius di dalam tubuh Anda. Berikut ini merupakan beberapa pertanda yang ditunjukkan kaki kita saat terjadi kondisi yang lebih serius dalam tubuh.

Penyembuhan luka yang lambat

Seseorang yang mengalami diabetes, juga akan mengalami kondisi pengurangan aliran darah menuju kaki. Kondisi ini dapat menyebabkan kerusakan dan kematian pada sel-sel yang disebut nekrosis. Mulanya, akan muncul luka yang sulit sembuh, disertai dengan nanah dan komplikasi lebih lanjut. Jika Anda memiliki luka yang tak kunjung sembuh dalam waktu yang lama, maka segera konsultasikan ke dokter untuk mendapatkan pemeriksaan diabetes.

Jari kaki terasa nyeri, bengkak dan kemerahan

YesDok Ads

Saat terjadi penumpukan kristal asam urat, ini dapat menyebabkan rasa sakit, bengkak, dan kemerahan pada jari-jari kaki Anda. Kondisi yang dalam istilah medis disebut gout ini, terjadi karena kadar asam urat yang tinggi di dalam darah. Selain itu, radang sendi, dan infeksi juga bisa menyebabkan rasa sakit di jari-jari kaki Anda.

Kram

Saat Anda mengalami kram dan nyeri pada kaki Anda, ini bisa menjadi pertanda terjadinya masalah saraf, malnutrisi, atau terkadang juga bisa menjadi pertanda dehidrasi. Konsumsilah makanan yang tinggi kalsium, potasium, dan juga magnesium. Perbanyak juga minum air putih untuk mengatasi dehidrasi yang terjadi pada tubuh Anda. Jika kram dan nyeri tak juga sembuh, segera konsultasikan ke dokter untuk mendapat diagnosis dan perawatan yang tepat.

Perubahan bentuk pada jari kaki

Jika Anda menyadari adanya perubahan bentuk pada jari kaki atau kuku kaki Anda, maka ada baiknya jika Anda segera melakukan pemeriksaan untuk jantung dan paru-paru Anda. Hal ini karena, kondisi tersebut bisa terjadi akibat kurangnya pasokan oksigen di dalam darah. Saat seseorang mengalami kondisi ini, akan ada beberapa gejala lain yang mungkin akan menyertai, seperti masalah pernapasan dan perubahan pada detak jantung. Penyakit Crohn, juga bisa menjadi alasan di balik perubahan bentuk pada kuku jari kaki Anda.

(Foto: medicalnewstoday.com)

YesDok Ads