Amankah Penggunaan Bedak Untuk Bayi?

January 27, 2020 | Aqiyu

Bedak bayi

Anak bayi yang baru lahir memiliki wangi yang khas. Walaupun sudah beraroma wangi, tidak sedikit ibu yang memakaikan bedak pada bayi. Selain untuk memberikan aroma wangi, bedak juga dianggap dapat melembutkan kulit.

Penggunaan bedak pada bayi dikalangan masyarakat masih pro dan kontra. Ada yang menyetujui menggunakan bedak pada bayi, ada pula yang mempermasalahkan penggunaan bedak pada bayi. Penggunaan bedak sebenarnya boleh-boleh saja. Tapi untuk para ibu harus mengetahui dampak buruk yang terjadi dari pemakaian bedak.

Bedak jika digunakan tidak tepat pada bayi bisa menimbulkan sesak napas, mengi, batuk-batuk, atau iritasi mata dan kulit. Efek samping ini biasanya muncul karena bedak yang berupa partikel-pertikel kecil sangat mudah terhirup oleh bayi dalam jangka waktu yang lama dan jumlah yang banyak.

Agar risiko ini terhindar dari bayi Anda, Anda bisa melakukan beberapa cara seperti menjauhkan bedak dari si kecil saat ingin memakaikannya. Taburkan bedak di telapak tangan, lalu ratakan bedak di tangan barulah Anda bisa membalurkannya ke kulit si kecil.

YesDok Ads

Hindari menggunakan bedak dalam jumlah yang banyak pada lipatan kulit dengan tujuan mencegah iritasi. Jangan menaburkan bedak di wajah si kecil untuk menghinadri terhirupnya partikel bedak. Lalu bersihkan kulit dari endapan bedak yang menggumpal terutama jika membalurkan bedaknya di area popok.

Jika si kecil sudah terlanjur menghirup bedak, Anda harus membawa si kecil keruangan terbuka agar dapat menghirup udara segar. Namun, jika kondisi si kecil tidak membaik dan menunjukkan sesuatu yang ganjal segera bawalah si kecil ke dokter.

Kulit si kecil masih alami, sebaiknya Anda tidak berlebihannya dalam menggunakan bedak atau lotion. Apalagi ada beberapa anak yang terlahir dengan kulit yang sensitif. Pemakaian bedak atau lotion malah justru akan memperburuk kesehatan kulit si kecil. 

(Foto: firstcry parenting)

YesDok Ads