5 Hal yang Harus Anda Tahu tentang HIIT Sebelum Mencobanya

September 21, 2020 | Iman

Latihan HIIT

Latihan interval intensitas tinggi (HIIT) tengah mendapat perhatian dan popularitasnya meningkat dalam beberapa tahun terakhir. Berlatih HIIT biasanya dilakukan oleh orang-orang yang tidak cukup banyak waktu menghabiskan diri di gym.

HIIT melibatkan gerakan latihan kardio dan kekuatan intensitas tinggi dengan periode pemulihan yang singkat. Biasanya, satu sesi HIIT berlangsung selama 20 menit hingga 30 menit. Detak jantung Anda pasti akan ke fase maksimal saat melakukan gerakannya. 

Dikarenakan olahraga ini termasuk berat, maka ada beberapa hal yang perlu Anda perhatikan sebelum memulainya.

1. Mengenal Gerakan Dasar

HIIT merupakan kombinasi dari latihan kardio dan latihan kekuatan. Jelas ada beberapa latihan dasar yang harus dikuasai sebelum mencoba HIIT. HIIT merupakan olahraga intensitas tinggi yang dilakukan dalam interval waktu yang singkat. Ada baiknya Anda mengenal gerakan dasar seperti push-up, squat. plank, jumping jack agar tidak kaget kala memulainya. Yang terbaik adalah mengoreksi gerakan-gerakan dasar, dengan ini tentu mengurangi risiko cedera.

2. Anda Perlu Usaha Lebih Keras

Bagi pemula, berlatih HITT  bisa jadi amat menyiksa. Hal ini dikarenakan dorongan lebih keras, gerakan cepat untuk lebih banyak bakar kalori. Namun tidak perlu khawatir, tubuh dan otot Anda akan terbiasa setelah mengikuti 3-4 sesi selanjutnya.

YesDok Ads

3. Mulailah dengan Perlahan

Kapanpun Anda memulai sesuatu yang baru, lebih baik memulai dengan lambat. Tubuh Anda membutuhkan waktu untuk menyesuaikan diri dengan rutinitas baru dan juga Anda perlu waktu mengenal gerakan. Umumnya sesi HIIT tidak lebih dari 30 menit. Namun, kami menyarankan untuk memulai dengan 10 menit dan menambah waktu Anda secara bertahap.

4. Dengarkan Pesan Tubuh

Anda bisa memperoleh hasil yang lebih baik dalam waktu singkat dengan melakukan HIIT. Tetapi Anda juga harus memahami bahwa HIIT adalah olahraga risiko tinggi dan dapat membebani tubuh Anda jika Anda melakukannya setiap hari tanpa hari libur. Beristirahatlah di antara hari-hari latihan Anda dan dengarkan tubuh Anda. Jika Anda merasa terlalu lelah, cobalah olahraga ringan disbanding melakukan HIIT setiap saat.

5. Persiapkan diri Anda

Sangat penting untuk mengisi bahan bakar dengan benar sebelum sesi latihan. HIIT menantang tubuh dan membutuhkan banyak energi. Jika Anda melakukan latihan dengan perut kosong maka Anda mungkin mudah lelah dan tidak dapat menyelesaikan sesi Anda. Makanlah2-3 jam sebelum sesi latihan agar tubuh memiliki dorongan untuk beradaptasi.

(Foto: Medium)

YesDok Ads